Sahabat Virtues, Ketika kalian mendengar kata Jepang, mungkin yang terlintas di benak kalian Sushi, Anime, Manga, Sakura? Namun selain hal-hal tersebut, ternyata Jepang memiliki banyak hal menarik yang dapat ditiru, salah satunya adalah kebiasaan.

Kebiasaan-kebiasaan tersebut tentunya juga berdampak positif. Kebiasaan apa sajakah itu? Berikut uraiannya:

Gemar Membaca
Menurut survei, orang Jepang sangat menyukai membaca. Jika kalian ke Jepang, kalian akan menemukan masyarakat Jepang yang menghabiskan waktunya dengan membaca kapan pun dan di mana pun.

Kebiasaan gemar membaca di Jepang disebut dengan Tachiyomi, yaitu membaca buku gratis sambil berdiri di toko buku. Selain itu, di Jepang juga ada kewajiban 10 menit membaca buku untuk anak-anak sekolah, dan layanan home shopping untuk pembelian buku.

Tepat Waktu
Orang Jepang sangat menghargai waktu sehingga mereka dikenal sebagai warga negara yang disiplin dan tertib dengan semua hal. Salah satu contohnya adalah perusahaan kereta api pernah meminta maaf secara resmi dan tertulis karena mengalami keterlambatan selama 25 detik dari jadwal keberangkatan.

Menjaga Kebersihan
Orang Jepang sangat menjaga kebersihan. Hampir setiap sudut kota Jepang selalu bersih, tertata, dan rapi.

Hal tersebut dikarenakan pemerintah mengatur kebersihan secara jelas melalui perangkat hukum yang berlaku di negara tersebut. Di Jepang membuang sampah sembarangan merupakan tindak kriminal dan layak dipidana.

Menjaga kebersihan di Jepang juga sudah ditanamkan sejak dini. Anak-anak sudah dibiasakan membersihkan tempat makan, toilet, dan kelas sendiri secara bergotong royong.

Menyukai Transportasi Umum
Walaupun Jepang adalah produsen kendaraan terbesar di Asia, namun penduduk di sana lebih memilih bepergian dengan tranportasi umum, sepeda, atau jalan kaki. Sehingga tingkat kemacetan juga sangat rendah.

Alasan orang Jepang menyukai tranportasi umum adalah kenyamanan daan keamanannya, mahalnya biaya parkir kendaraan pribadi, tingginya biaya pajak mobil, dan rumitnya proses pembuatan Surat Izin Mengemudi di Jepang.

Tertib dan Sopan
Orang di Jepang sangat tertib dalam mengantre dan mendahulukan orang-orang tua, serta sopan. Hal ini terlihat dengan orang Jepang yang membungkuk sembari memberikan salam.

Itulah beberapa kebiasaan orang Jepang yang dapat Sahabat Virtues tiru. Selamat meniru dan semoga memberikan dampak yang positif ya!