Hallo sahabat Virtues! Dalam perusahaan, program kerja HRD sangat menentukan pengembangan Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM). SDM adalah salah satu aspek utama yang berpartisipasi dalam menjalankan visi misi perusahaan.

Salah satu tugas HRD adalah mengelola sumber daya manusia dan memastikan talenta yang dimiliki tiap individu dalam perusahaan dapat memberikan performa terbaik, sehingga dapat beradaptasi dengan nilai dan budaya perusahaan dengan baik pula. Sistem kerja HRD berhubungan dengan proses perekrutan yang ketat untuk menghasilkan sumber daya manusia yang unggul.

Setelah perekrutan, HRD juga bertanggung jawab untuk mengelola administrasi personalia. Tugas HRD yang bertujuan mengembangkan talenta individu di dalam perusahaan disebut dengan Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM). Oleh sebab itu, perlu adanya program kerja HRD untuk menunjang MSDM yang baik.

 

Apa itu Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM)?

Pada umumnya, MSDM dapat diartikan sebagai sebuah upaya perusahaan atau organisasi mengelola talenta yang dimilikinya. Ruang lingkup pekerjaan dalam mengelola tenaga kerja biasanya berada di bawah tanggung jawab divisi Human Resource (HR). 

Keterampilan dasar dari divisi HRD tersebut mampu mengatur talenta dengan baik dan efektif untuk menciptakan tenaga kerja yang berkualitas. HRD juga bertanggung jawab untuk mengawasi, memberikan pembinaan, menyediakan layanan administrasi, dan pelatihan agar lingkungan kerja menjadi lebih kondusif.

MSDM dimulai dari proses perekrutan, penempatan karyawan pada posisi yang sesuai, pengelolaan dan pengarahan talenta, memastikan karyawan memiliki performa kerja terbaik hingga hasil yang diberikan juga maksimal.

Program kerja HRD harus selaras dengan fungsi MSDM yang berada di bawah HRD itu sendiri. Fungsi yang terkait dengan MSDM adalah perencanaan upaya yang akan dilakukan oleh perusahaan dalam mencapai tujuan perusahaan. Melakukan perekrutan dan seleksi tenaga kerja berkualitas untuk mengisi posisi yang tersedia dan bertanggung jawab atas pekerjaannya setelah melalui proses seleksi berkas dan berbagai uji kompetensi yang dibutuhkan.

Selain itu, program kerja HRD juga harus selaras dalam meningkatkan integrasi antara karyawan dan perusahaan. Pengintegrasian merupakan salah satu upaya dalam menyelaraskan kepentingan perusahaan dengan kebutuhan karyawan melalui kesepakatan bersama sehingga dapat saling menguntungkan.

Selanjutnya, Program kerja HRD juga berkaitan dengan pemeliharaan SDM seperti memastikan kesejahteraan pekerja dengan memberikan tanggung jawab yang seimbang dengan waktu kerja dan gaji yang diterima serta meningkatkan loyalitas pekerja. 

Program Kerja HRD untuk Menunjang MSDM yang Baik

 

Program kerja dalam meningkatkan MSDM adalah strategi HRD untuk menghasilkan talenta yang berkualitas dan lingkungan kerja positif. Program kerja HRD ini bertujuan untuk mendukung tercapainya kesuksesan bersama seperti yang telah ditargetkan oleh perusahaan. Agar dapat mencapainya, berikut beberapa program HRD yang dapat diterapkan dalam menunjang MSDM yang baik.

Melakukan Pembaharuan Struktur Organisasi

Program kerja HRD yang pertama adalah melakukan pembaharuan struktur organisasi jika diperlukan yang berkaitan dengan sistem kerja. Struktur organisasi ini berguna untuk mengetahui posisi masing-masing karyawan dan proses koordinasi sesuai dengan garis yang telah ditentukan. Hal ini diperlukan untuk meminimalisir kesalahan dalam melakukan koordinasi.

Mengatur Strategi Rekrutmen dan Penempatan Karyawan yang Efektif

Strategi perekrutan yang efektif berperan penting dalam menemukan talenta terbaik. Kemudian program kerja HRD juga menyangkut tentang pendistribusian jumlah tenaga kerja di masing-masing departemen atau divisi. Hal ini dilakukan agar dapat memenuhi kebutuhan karyawan pada setiap bagian dengan tenaga kerja yang menguasai bidangnya masing-masing.

Membuat Program Pelatihan bagi Karyawan

Program kerja HRD juga menyangkut dengan pengembangan karyawan. Oleh sebab itu, HRD perlu menyusun pelatihan atau mentoring kepada karyawan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan tertentu yang harus dimiliki karyawan.

Membangun Komunikasi yang Efektif

Komunikasi dapat didefinisikan sebagai faktor utama yang harus dimiliki dalam mencapai kesuksesan. Komunikasi yang baik dapat digunakan sebagai fasilitator dalam menyelaraskan kepentingan perusahaan dan juga kebutuhan karyawan. Hal ini juga dapat meningkatkan loyalitas pekerja pada sebuah perusahaan.

Menyusun Jenjang Karir Bagi Karyawan

Program kerja HRD juga harus mencakupi penyusunan jenjang karir bagi karyawan. HRD harus mampu memfasilitasi karyawan dalam mencapai target atau posisi yang mereka inginkan melalui kesempatan yang diberikan dalam meningkatkan karir. Hal ini juga dilakukan untuk meningkatkan semangat pekerja dalam bersaing secara positif dan memberikan yang terbaik kepada perusahaan.

Menciptakan Suasana Kerja yang Nyaman

Kenyamanan dan kesejahteraan dalam lingkungan kerja adalah salah satu kunci utama. Menciptakan lingkungan kerja yang harmonis dapat dicapai dengan memberikan reward kepada karyawan yang berhasil, memberikan punishment pada karyawan yang melanggar, menciptakan sinergi antar karyawan dan atasan, serta penyelesaian masalah yang efektif dan tidak merugikan pihak manapun.

Program kerja HRD umumnya dilakukan untuk meningkatkan manajemen sumber daya manusia yang baik. Hal ini dapat dicapai dengan melakukan pembaharuan struktur organisasi atau perusahaan, mengatur strategi perekrutan dan penempatan karyawan, membuat program pelatihan kepada karyawan, menciptakan komunikasi yang efektif, memberi kesempatan bagi karyawan untuk meningkatkan karir, dan menciptakan suasana kerja yang nyaman.



Source : Qubisa.com